Pererat Sinergitas Polda Banten Kunjungi Ponpes Salafiyah An-Nuronniah, Berikan Santunan Sembako Bagi Santri dan Anak Yatim

Kunjungan Personil Polda Banten di Pondok Pesantren An-Nuronniah, Ranjeng, Ciruas, Serang, Banten
Kilometer78.net - Kepolisian Daerah (Polda) Banten jambangi Pondok Pesantren Salafiyah An-Nuronniah pimpinan Ust. Hadir Saputra Asidiqi di Kampung Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Banten.
Kehadiran personil Polda Banten pada Kamis, 29/01/2026 ke pondok pesantren tersebut, dilakukan dalam upaya mempererat jalinan silaturahmi antara Polda Banten dengan lembaga keagamaan, tokoh masyarakat dan ulama yang ada di wilayah hukum Polda Banten, serta memohon doa untuk keselamatan dan keamanan.
Kehadiran personil Polda Banten disambut hangat oleh pimpinan Pondok Pesantren Salafiyah An-Nuronniah pimpinan Ust. Hadir Saputra Asidiqi.
Dalam kegiatan ini, Polda Banten juga memberikan paket bantuan sembako bagi para santri dan santunan bagi anak yatim piatu yang berada di sekitar pondok pesantren.
Kasubbidprovos AKBP Dr. I Wayan Artha Ariawan., S.H., S.I.K., M.H., mengatakan bahwa Polri sebagai alat negara yang bertugas memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat, akan selalu hadir ditengah - tengah masyarakat.
Tentunya, lanjut AKBP Wayan, situasi tersebut dapat terjalin atas kerjasama institusi Polri dengan tokoh agama dan unsur masyarakat lainnya.
"Kami datang ke ponpes ini sebagai bentuk sinergitas Polri dengan tokoh agama dalam upaya menciptakan situasi keamanan yang kondusif," ujar AKBP Dr. I Wayan Artha Ariawan., S.H., S.I.K., M.H.,
Ditempat yang sama, Ust. Hadir Saputra Asidiqi, mengatakan bahwa dirinya merasa senang atas kehadiran personil Polda Banten ke tempatnya. Kehadiran personil Polda Banten, merupakan langkah baik dalam mempererat silaturahmi dengan pemuka agama.
"Kami senang atas kehadirannya, ini menjadi hal yang baik, mempererat silaturahmi antara masyarakat sipil dengan kepolisian dalam upaya menjaga Banten tetap konusif," ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kasubbidprovos AKBP Dr. I Wayan Artha Ariawan., S.H., S.I.K., M.H., Kasubbidpaminal AKBP Hari Suryadi, SE., S.I.K, Personil Unit 1 Subbidpaminal Bidpropam Polda Banten, Personil Subbidprovos Bidpropam Polda Banten. ***
Posting Komentar